Batobo Konsi pada Masyarakat Petani (Studi Deskriptif Kegiatan Pertanian di Desa Padang Ranah, Sijunjung Sumatera Barat)
View/ Open
Date
2015Author
Yuliarti, Mai
Advisor(s)
Sismujito, Sismujito
Metadata
Show full item recordAbstract
Batobo konsi merupakan salah satu bentuk dari sistem ikatan kekerabatan
yang sampai saat ini masih dibudayakan oleh masyarakat Sumatera Barat, khususnya
di Kecamatan Sijunjung.Dengan sistem batobo konsi para petani tidak perlu
mengeluarkan biaya untuk para pekerja tetapi cukup dengan menyediakan makanan
dan minuman bagi para petani yang bekerja di lahan mereka. Sistem ini dapat
berlangsung karena pada masyarakat pedesaan dalam hal ini Kecamatan Sijunjung
masih memiliki sistem ikatan kekerabatan yang sangat kuat, baik dari segi hubungan
sosial maupun dalam bentuk interaksi sosial antara sesama warga masyarakat. Maka
untuk memudahkan masyarakat dalam pelaksanaan sistem batobo konsi, masyarakat
Kecamatan Sijunjug biasanya membentuk suatu kelompok tani yang dapat dijadikan
sebagai wadah bagi para petani untuk berkumpul. Kelompok ini juga menjadi tempat
para petani saling berinteraksi untuk membentuk suatu pola ikatan sosial atau
solidaritas sosial sehingga hal tersebut menjadi suatu modal sosial untuk bekerja
sama menghadapi masalah-masalah dalam proses pengelolaan pertanian maupun
masalah lainnya diluar aktifitas pertanian.
Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif dengan menggunakan
pendekatan kualitatif, yang bertujuan untuk mengetahui dan menjelaskan lebih
mendalam mengenai system batobo konsi yang ada pada masyarakat desa padang
ranah sumatera barat. Adapun teknik pengambilan data dalam penelitian ini yaitu
wawancara dan observasi yang kemudian data tersebut diinterprestasikan kedalam
bentuk narasi. Informan dalam penelitian ini berjumlah tujuh orang.
Berdasarkan hasil penelitian, batobo konsi terbentuk dimulai sejak
berkembangnya aktifitas bertani di desa ini, para petani merasa tidak sanggup
mengerjakan lahan masing-masingsendiri sehingga merekamengadakan sistem
tolong-menolong yang berawal dari gotong royong atau tolong-menolong antara
sesama petani yang masih memiliki ikatan keluarga. Dengan tolong-menolong
tersebut para petani menganggap dapat meringankan pekerjaan mereka dalam
mengelola pertanian, karena para petani merasakan manfaat yang besar dari batobo
konsi ini maka diadakan musyawarah untuk membentuk sistem batobo konsi yang
lebih luas bukan hanya antara petani yang memiliki ikatan keluarga namun juga
diadakan antara sesama petani di desa padang ranah, sijunjung sumatera barat.
Collections
- Undergraduate Theses [964]